SD : Soal dan Kunci Jawaban UTS IPS Kelas 4 SD Semester 1 Kurikulum 2013

Soal dan Kunci Jawaban UTS/PTS IPS kelas 4 SD - Pada kesempatan kali ini kami akan memberikan contoh soal UTS/PTS IPS untuk kelas 4 SD semester 1. Soal ini agar dapat di jadikan untuk belajar sebelum menghadapi ulangan tengah semester sesungguhnya. Dan bagi bapak dan ibu guru soal ini juga dapat di jadikan referensi dalam pembuatan soal penilaian tengah semester.


Dalam contoh soal ini sudah dilengkapi dengan kunci jawaban sehingga bapak ibu tidak repot dalam mencari sebuah jawaban pada soal berikut. Untuk kunci jawaban sendiri sudah kami sendirikan sehingga bapak ibu tinggal download saja pada link yang tersedia di akhir postingan ini atau di bawah soal.

Soal dan Kunci Jawaban UTS IPS Kelas 4 SD Semester 1 Kurikulum 2013


I. Berilah tanda silang (x) pada huruf a, b, c, atau d untuk jawaban yang paling benar!


1. Cara menghargai keragaman agama yang ada adalah dengan cara ....

a. pura-pura tidak tahu
b. mengikuti ibadah agama orang lain
c. mengotori tempat ibadah agama orang lain
d. tidak gaduh jika ada orang lain yang beribadah

2. Unsur utama tari yang paling utama adalah ....

a. gerak
b. musik
c. properti
d. kostum

3. Berikut yang termasuk budaya masyarakat Madura adalah ....

a. Tradisi perayaan satu Suro
b. Sekaten
c. Tumpengan
d. Karapan sapi

4. Sikap yang harus dikembangkan dalam mewujudkan persatuan dalam keragaman adalah ....

a. menghapus semua perbedaan
b. memandang rendah suku dan budaya lain
c. menganggap suku dan budaya sendiri sebagai yang paling baik
d. menerima keragaman suku dan budaya sebagai kekayaan bangsa

5. Suku asli wilayah Kalimantan Timur adalah ....

a. Badui
b. Jawa
c. Dayak
d. Kutai

6. Tari Serimpi berasal dari daerah ....

a. Jawa Barat
b. Jawa Tengah
c. Jawa Timur
d. Yogyakarta

7. Nyepi merupakan perayaan hari besar agama ....

a. Islam
b. Kristen
c. Buddha
d. Hindu

8. Jika ada budaya asing yang masuk ke Indonesia, kita sebaiknya ....

a. menolak
b. selektif
c. menerima
d. membiarkan

9. Lagu Jali-Jali berasal dari daerah ....

a. DKI Jakarta
b. Kalimantan Timur
c. Solo
d. Papua

10. Candi Borobudur terletak di daerah ....

a. Klaten
b. Kulon Progo
c. Magelang
d. Surakarta

11. Museum merupakan tempat untuk menyimpan benda-benda ....

a. mahal
b. bersejarah
c. berharga
d. surat penting

12. Salah satu makanan khas provinsi mKalimantan Utara adalah ....

a. kepiting soka
b. lapa-lapa
c. ketupat
d. papeda

13. Salah satu cara untuk melestarikan lagu daerah adalah ....

a. membuat tiruan lagu daerah
b. menghafalkan lagu daerah
c. menyanyikan lagu setiap hari
d. melarang orang lain menyanyikan lagu daerah

14. Berikut ciri-ciri budaya daerah:


  • Terdapat tradisi pawai Ogoh-Ogoh.
  • Salah satu tarian tradisionalnya adalah tari Pendet.
  • Salah satu makanan khasnya adalah ayam betutu.

Berdasarkan ciri-ciri tersebut, daerah yang dimaksud adalah ....

a. Jawa
b. Maluku
c. Bali
d. Papua

15. Indonesia mempunyai keanekaragaman suku bangsa dan adat istiadat, tetapi tidak membuat Bangsa Indonesia menjadi terpecah belah karena Indonesia mempunyai ....

a. Sejarah
b. Jawa Kuno
c. Pancasila
d. Bhineka Tunggal Ika

16. Bentuk keragaman budaya bangsa Indonesia di antaranya adalah ....

a. Alat musik tradisional, kesenian daerah dan upacara adat
b. Pakaian tradisional, makanan khas dan jenis mata uang
c. Rumah adat, jenis pekerjaan, dan senjata tradisional
d. Lagu daerah, permaianan tradisional, dan tingkat pendidikan

https://sekolah dasar.blogspot.com/

17. Bhineka Tunggal Ika artinya ....

a. berbeda tapi sama
b. berbeda dalam persamaan
c. berbeda-beda tetapi tetap satu
d. sama namun berbeda-beda

18. Peninggalan sejarah yang berisi tulisantulisan pada batu atau dinding disebut ....

a. istana kerajaan
b. manusia purba
c. prasasti
d. candi

19. Contoh sumber daya alam yang dapat diperbaharui adalah ....

a. hewan, batu bara, minyak bumi
b. minyak zaitun, air, kelapa sawit
c. minyak bumi, batu bara, timah
d. hewan, tumbuhan, air, nikel

20. Sumber daya alam dibagi menjadi dua jenis, yaitu ....

a. sumber daya alam yang dapat diperbarui dan sumber daya alam yang tidak dapat diperbarui
b. sumber daya alam berbentuk benda padat dan sumber daya alam berbentuk cair
c. sumber daya alam di pedesaan dan sumber daya alam di perkotaan
d. sumber daya alam alami dan sumber daya alam buatan

21. Sumber daya alam nabati di antaranya adalah ....

a. emas, perak, dan intan
b. telur, susu, dan jagung
c. ikan daging dan ubi
d. padi, singkong dan kelapa

22. Berikut ini yang termasuk manfaat sumber daya alam, kecuali ....

a. sebagai tenaga pembangkit listrik
b. sebagai sabun cuci
c. sebagai bahan bakar
d. sebagai industri alumunium

23. Yang merupakan usaha pemerintahan untuk melestarikan sumber daya alam adalah ....

a. melakukan reboisasi
b. menebang pohon
c. meracuni sungai
d. membangun pemukiman

24. Sumber daya alam yang mendapatkan devisi paling besar bagi negara Indonesia adalah ....

a. emas dan perak
b. besi dan baja
c. minyak dan gas bumi
d. intan dan marmer

25. Agar udara yang ada di sekitar tetap bersih, salah satu caranya adalah ....

a. diberi oksigen
b. penebangan pohon
c. penghijauan
d. disiram air bersih

26. Sumber daya alam bermanfaat untuk ....

a. memperbaiki tingkah laku manusia
b. membuat manusia semakin repot
c. memenuhi kebutuhan manusia
d. membantu manusia menyelesaikan masalah

27. Alat rumah tangga yang tidak dapat menyimpan energi panas yaitu ....

a. kompor listrik
b. meja
c. setrika
d. termos

28. Perubahan energi yang terjadi pada pengering rambut adalah listrik menjadi ....

a. bunyi
b. panas
c. cahaya
d. mekanik

29. Gas alam diolah di kilang minyak menjadi gas ....

a. bensol
b. nitrogen
c. LPG
d. karbit

30. Benda berikut yang menggunakan energi angin sebagai energi alternatif adalah ....

a. kincir air
b. kincir angin
c. pesawat
d. PLTA

https://sekolah dasar.blogspot.com/

31. Di bawah ini yang bukan merupakan manfaat dari sungai adalah ....

a. irigasi
b. sarana transportasi
c. reboisasi
d. tempat wisata

32. Sebagian besar kegiatan ekonomi penduduk desa adalah ....

a. perikanan
b. pertanian
c. perdagangan
d. perindustrian

33. Perdagangan yang mendatangkan barang dari luar negeri antara lain ....

a. importir
b. eksportir
c. impor
d. ekspor

34. Singkong dapat di olah menjadi bahan bakar alternatif yang disebut ....

a. minyak tanah
b. biotanol
c. methanol
d. briket

35. Energi panas yang paling utama di Bumi berasal dari ....

a. makanan
b. minyak bumi
c. matahari
d. air

II. Isilah titik-titik di bawah ini dengan jawaban yang tepat!


36. Rebab merupakan alat music tradisional yang berasal dari ...

37. Lagu Apuse berasal dari tanah Papua, sedangkan lagu Ampar-ampar Pisang berasal dari daerah ....

38. Gambar di samping merupakan alat musik tradisional dari daerah ....

39. Apa yang dimaksud dengan suku bangsa ....

40. Tari kecak berasal dari ....

41. Hewan dan tumbuhan adalah contoh sumber daya alam yang ....

42. Air merupakan sumber daya alam yang dapat diperbarui karena jumlahnya ....

43. Sumber daya alam yang dapat digunakan untuk mengobati batuk adalah ....

44. Sumber energi yang dihasilkan kelapa sawit disebut ....

45. Air panas dari dalam bumi yang juga dimanfaatkan sebagai energi alternatif disebut ....

III. Jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini dengan tepat!


46. Sebutkan tiga nama rumah adat yang berada di Indonesia beserta asal daerahnya!

47. Sebutkan tiga judul lagu daerah yang bersal dari Jawa Tengah!

48. Sebutkan tiga sikap menghargai keragaman budaya!

49. Apa yang kamu ketahui tentang Sumber Daya Alam?

50. Jelaskan perbedaan antara sumber daya alam hayati dan sumber daya alam nonhayati!


KUNCI JAWABAN SOAL DIATAS DAPAT DI DOWNLOAD PADA LINK BERIKUT :

0 Response to "SD : Soal dan Kunci Jawaban UTS IPS Kelas 4 SD Semester 1 Kurikulum 2013"

Post a Comment

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel